Friday, May 14, 2010

BAHAYA MINUM AIR KEMASAN YANG DITINGGAL DI MOBIL

Bila Anda ikut mengernyitkan dahi dan tak terlalu mengerti saat membaca judul tersebut, mungkin penjelasan tepatnya mesti berbunyi "Jangan tinggalkan botol air minum Anda yang terbuat dari plastik apa pun dan berisi air, di dalam mobil yang rawan terkena panas"

Bila Anda meminumnya, maka sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh Anda. Panas yang terjadi memicu botol air untuk mengeluarkan bahan-bahan tertentu yang akan bercampur dengan air minum Anda yang terisi pada botol tersebut, dan akan menjadikan racun bagi tubuh Anda. Efeknya hingga bisa menimbulkan kanker.

Sebenarnya tidak hanya botol air, tetapi botol pencampur susu anak, tempat minum anak, semuanya yang terbuat dari plastik adalah rawan karsinogenik jadi anjuranya adalah tidak minum atau membuat minuman panas dengan wadah plastik jenis apa pun.

Demikian juga dengan botol plastik berisi air yang bisa terpanaskan atau menjadi panas, di mobil, di motor, di becak, di etalase, di jendela rumah dan di tempat lainnya bisa membuat hal demikian, termasuk memanaskanya di small heater sebagai penghangat minuman.

Khususnya bagi para perempuan. Karena hal ini sangat berbahaya! jangan minum air dari botol yang ditinggal di mobil. Botol air yang kepanasan di dalam mobil, dapat menyebabkan terlepasnya bahan kimia yg ada di plastik botol yang bernama dioxin. Kemudian tercampur ke dalam air bahan kimia ini sangat berbahaya bagi sel-sel tubuh kita, karena bisa menyebabkan kanker terutama kanker payudara.

Ini yang menyebabkan artis Sheryl Crow terkena kanker payudara, dia bercerita dalam sebuah acara talk show di Amerika,dan mengatakan hal yang sama tentang botol yang ditinggalkan di dalam mobil.

No comments:

Post a Comment