Thursday, February 28, 2013

BEDA OTAK KIRI DAN KANAN



Perbedaan dua fungsi otak sebelah kiri dan kanan akan membentuk sifat, karakteristik dan kemampuan yang berbeda pada seseorang. Perbedaan teori fungsi otak kiri dan otak kanan ini telah populer sejak tahun 1960an, dari hasil penelitian Roger Sperry.

Otak besar atau cerebrum yang merupakan bagian terbesar dari otak manusia adalah bagian yang memproses semua kegiatan intelektual, seperti kemampuan berpikir, penalaran, mengingat, membayangkan, serta merencanakan masa depan.

Otak besar dibagi menjadi belahan kiri dan belahan kanan, atau yang lebih dikenal dengan Otak Kiri dan Otak Kanan. Masing-masing belahan mempunyai fungsi yang berbeda. Otak kiri berfungsi dalam hal-hal yang berhubungan dengan logika, rasio, kemampuan menulis dan membaca, serta merupakan pusat matematika. Beberapa pakar menyebutkan bahwa otak kiri merupakan pusat Intelligence Quotient (IQ).

Sementara itu otak kanan berfungsi dalam perkembangan Emotional Quotient (EQ). Misalnya sosialisasi, komunikasi, interaksi dengan manusia lain serta pengendalian emosi. Pada otak kanan ini pula terletak kemampuan intuitif, kemampuan merasakan, memadukan, dan ekspresi tubuh, seperti menyanyi, menari, melukis dan segala jenis kegiatan kreatif lainnya.

Belahan otak mana yang lebih baik? Keduanya baik. Setiap belahan otak punya fungsi masing-masing yang penting bagi kelangsungan hidup manusia. Akan tetapi, menurut penelitian, sebagian besar orang di dunia hidup dengan lebih mengandalkan otak kirinya. Hal ini disebabkan oleh pendidikan formal (sekolah dan kuliah) lebih banyak mengasah kemampuan otak kiri dan hanya sedikit mengembangkan otak kanan.

Orang yang dominan otak kirinya, pandai melakukan analisa dan proses pemikiran logis, namun kurang pandai dalam hubungan sosial. Mereka juga cenderung memiliki telinga kanan lebih tajam, kaki dan tangan kanannya juga lebih tajam daripada tangan dan kaki kirinya. Sedangkan orang yang dominan otak kanannya bisa jadi adalah orang yang pandai bergaul, namun mengalami kesulitan dalam belajar hal-hal yang teknis.

Ada banyak cara untuk mengetahui apakah seseorang dominan otak kanan atau dominan otak kiri. Misalnya dengan melihat perilaku sehari-hari, cara berpakaian, dengan mengisi kuisioner yang dirancang khusus atau dengan peralatan Electroencephalograph yang bisa mengamati bagian otak mana yang paling aktif.

Disekitar Anda pastinya ada orang yang pandai dalam ilmu pengetahuan, tapi tidak pandai bergaul. Sebaliknya ada orang yang pandai bergaul, tapi kurang pandai di sekolahnya. Keadaan semacam ini disebabkan oleh ketidakseimbangan antara otak kanan dan otak kiri.
Idealnya, otak kiri dan otak kanan haruslah seimbang dan semuanya berfungsi secara optimal. Orang yang otak kanan dan otak kirinya seimbang, maka dia bisa menjadi orang yang cerdas sekaligus pandai bergaul atau bersosialisasi.

Untuk mengoptimalkan dan menyeimbangkan kinerja dua belahan otak, Anda bisa menggunakan teknologi Brainwave Entrainment atau yang dikenal dengan Terapi Gelombang Otak. Metode ini sangat mudah diikuti karena Anda hanya perlu mendengarkan semacam musik instrumental yang dirancang khusus untuk menyelaraskan dan mengaktifkan kedua belahan otak Anda.

Merawat Rambut Hitam Menawan Dengan Buah Kemiri

Perawatan Rambut Hitam Menawan Dengan Buah Kemiri

Selain bunga kembang sepatu, bahan lain yang bisa membuat rambut kita hitam berkilau adalah buah kemiri. Buah kemiri mengandung zat gizi dan non-gizi. Zat non-gizi dalam kemiri misalnya adalah saponin, flavonoida, dan polifenol. Banyak peneliti telah membuktikan bahwa ketiga komponen ini memiliki arti besar bagi kesehatan. Kandungan zat gizi mikro yang terdapat dalam kemiri adalah protein, lemak, dan karbohidrat. Sedangkan mineral dominan yang terdapat dalam kemiri adalah kalium, fosfor, magnesium dan kalsium.

Kemiri juga mengandung zat besi, seng, tembaga dan selenium. Kandungan penting lainnya adalah vitamin, folat serta fitosterol yang dapat merusak enzim pembentuk kolesterol dalam hati sehingga dapat menghambat pembetnukan kolesterol. Kandungan senyawa flavonoida dalam buah kemiri dapat membuat rambut hitam berkilau.
Perawatan Rambut Hitam Menawan Dengan Buah Kemiri

Berikut adalah langkah – langkah mengolah kemiri menjadi ramuan penghitam rambut yang ampuh:
  • Ambil 6 buah biji kemiri
  • Bakar sekitar 30 menit atau sampai menghitam. Supaya biji kemiri mudah dibakar, tusukkan pada tusuk sate
  • Tumbuk halus dan tambahkan air secukupnya. Masaklah hingga mengeluarkan minyak
  • Oleskan minyak tersebut pada kulit kepala dan rambut hingga merata
  • Diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air sampai bersih
  • Lakukan secara teratur maksimal 3 kali seminggu
Tips Mencegah dan Mengurangi Rambut Berminyak

Kulit kepala setiap orang berbeda satu sama lainnya. Ada yang kering dan berminyak. Bagi yang memiliki kulit kepala berminyak tentunya akan sangat mengganggu sekali, karena cenderung menyebabkan ketombe, berkembangnya kuman dan gatal bila tak sering keramas. Kulit kepala yang berminyak dikarenakan oleh produksi minyak pada kalenjar sebacous yang berlebihan. Oleh karenanya, mungkin anda banyak mencari informasi mengenai produk yang dapat menghilangkan kulit kepala berminyak.

Kulit Kepala Berminyak. Mungkinkah Diatasi?

Kebanyakan produk shampoo untuk kulit kepala berminyak kerap menjadi pilihan bagi mereka. Akan tetapi, perlu diketahui bahwa kalenjar sebacous memproduksi minyak karena dipengaruhi oleh banyak faktor eksternal maupun internal, seperti iklim, faktor hormonal, kondisi emosional, aktifitas fisik dll. Bahkan kebiasaan yang terlalu sering menyisir rambut pun dapat menjadi salah satu penyebab. Pertanyaan berikutnya, dapatkah masalah ini diatasi?

Kondisi kulit kepala berminyak banyak dialami oleh masyarakat, terutama bagi yang kerap beraktivitas diluar ruangan. Anda perlu sering mencuci rambut anda dengan shampoo anti ketombe dan shampoo yang diformulasikan khusus untuk kulit kepala berminyak. Selain itu, penting untuk diperhatikan agar juga memperbaiki pola makan terutama makanan – makanan berminyak dan berlemak karena hal ini dapat memicu kalenjar sebacous menjadi lebih produktif. Banyak – banyaklah mengkonsumsi buah – buahan dan sayuran segar juga porsi minum air putih minimal 8 gelas / hari.

Tips Mencuci Rambut Untuk Kulit Kepala Berminyak

Banyak sekali tips dan artikel yang menganjurkan agar kita membilas rambut dengan air hangat ketika sedang keramas atau creambath dsb. Perlu anda ketahui disini agar anda menghindari pembilasan rambut menggunakan air hangat jika kulit kepala anda cenderung berminyak. Hal ini dapat memicu kalenjar sebacous menjadi lebih aktif dan memproduksi minyak secara berlebih setelahnya.

Demikianlah beberapa tips dan informasi mengenai Perawatan Rambut Hitam Menawan Dengan Buah Kemiri dan Tips Mencegah dan Mengurangi Rambut Berminyak. Semoga bermanfaat

Tips Menghitamkan Rambut Dengan Bunga Kembang Sepatu

Rambut merupakan mahkota bagi setiap orang, terutama wanita yang memiliki rambut panjang. Setiap wanita tentunya mengidam-idamkan rambut yang hitam berkilau, sehat dan kuat. Hal tersebut tentunya mempengaruhi penampilan dan rasa percaya diri seseorang. Disamping itu, dapat tampil dengan menawan merupakan keinginan paling mendasar dari setiap wanita sehingga banyak kaum hawa yang berupaya dengan berbagai cara agar rambutnya tampak indah melalui berbagai perawatan pula.

Sama seperti halnya perawatan pada tubuh manusia, begitu pula dengan rambut. Perawatan yang salah dan tidak hati – hati yakni dengan menggunakan metode perawatan rambut yang salah. Metode seperti itu memang akan memberikan hasil yang diharapkan, namun perlu diingat bahwa hasil yang diharapkan tersebut tidaklah permanen! Karena akan merusak rambut pada akhirnya.


Khasiat Bunga Kembang Sepatu Bagi Kemilau Rambut

Terdapat banyak sekali cara atau metode untuk merawat dan memperindah rambut, terutama jika fokus akhir kita adalah rambut yang indah kemilau, karena bahan – bahan yang -mungkin- kerap anda jumpai di sekitar anda yang bisa anda dapatkan dengan gratis atau -minimal- hanya didapatkan dengan merogoh kocek yang tidak seberapa untuk mendapatkannya 


Pernahkah anda mendengar tentang bunga kembang sepatu? (gambar disamping).

Ya! bunga ini tumbuh dan dapat dijumpai dimanapun. Dibalik kecantikan warna dari bunga sepatu terkandung zat – zat yang bernutrisi untuk meningkatkan kilauan rambut anda! Hampir keseluruhan bagian pada bunga sepatu, seperti daun, kembang dan akar mengandung zat flavonoida, saponin dan polifenol. Zat flavonoida mengandung banyak sekali pigmen alami yang tak dijumpai dalam tumbuhan lainnya di dunia (kendati pigmen kerap dijumpai dalam tanaman). Pigmen alami pada bunga kembang sepatu sangat bernutrisi dalam memberi kemilau pada rambut.

Tips Menghitamkan Rambut Dengan Bunga Kembang Sepatu

Beberapa langkah berikut ini dapat anda coba, lakukan dengan rutin dan dapatkan khasiatnya.
  • Ambil beberapa lembar (atau secukupnya) daun kembang sepatu lalu lumatkan dengan cara ditumbuk hingga halus
  • Tambahkan air secukupnya, aduk hingga merata lalu masukkan ke dalam sebuah wadah, boleh botol atau lainnya yang tertutup
  • Kocok botol tersebut selama kurang lebih 5 menit
  • Peras / saring ramuan tersebut untuk diambil airnya saja
  • Tambahkan air perasan dari jeruk nipis ke cairan yang telah disaring tadi
  • Ramuan selesai!

Gunakanlah cairan tersebut pada rambut anda dengan cara dioleskan pada rambut hingga merata. Dianjurkan agar rutin mengoleskannya minimal 2 kali dalam seminggu untuk melihat hasilnya dalam beberapa minggu kedepan.

Wednesday, February 27, 2013

Kiat Menjadikan Hidup Lebih Sukses dan Bahagia


Setiap orang pasti selalu ingin hidupnya sukses dan bahagia, sukses dalam kehidupan personal maupun social adapula sukses dalam berkarir dan sukses berumah tangga.kesuksesan dan kebahagiaan merupakan tujuan utama kita hidup didunia ini, tidak ada orang yang tidak mau menjadikan dirinya lebih sukses dan lebih bahagia di lain hari.jika tidak sukses hari ini maka mencobanya di hari yang akan karna semua kesuksesan akan selalu dating apabila dibarengi oleh doa,doa dari diri sendiri maupun doa dari orang yang kita cintai.

Berikut ada beberapa kiat dan tips untuk meraih sukses dan bahagia yang akan saya bagikan untuk para kaskuser, selamat menyimak yang agan dan sista

1. Mempunyai Keberanian untuk Berinisiatif

Kekuatan yang sebenarnya tidak lagi menjadi rahasia atas kesuksesan orang-orang terknenal yaitu mereka selalu punya ide-ide cemerlang!

Lihat saja : Seorang Donald Trump yang “mendunia” karena superioritasnya di bidang Real Estate awalnya berproses dari status bangkrut dan akhirnya berpredikat Raja Real Estate, adalah contoh dari seorang yang jenius dan berani berinisiatif.
Kita tentu mengenal serial TV The Apprentice, kontes Miss Universe, Online University bernama TrumpUniversity.com, bahkan di negara asalnya boneka Donald adalah sebuah icon dan produk laris selain buku-buku bestseller-nya. Dan inisiatif adalah kekayaan semua orang, tinggal orang itu mau atau tidak untuk berinisiatif mengemukakan ide-idenya.

2. Selalu Tepat Waktu

Sebuah hal yang pasti untuk semua orang di dunia ini tanpa terkecuali adalah bahwa kita memiliki jumlah waktu yang sama yaitu 24 jam sehari. Seorang yang menepati janji dan tepat waktu menunjukkan bahwa dia adalah seorang yang memiliki kemampuan mengatur/manage sesuatu yang paling terbatas tersebut.
Kemampuan untuk hadir sesuai janji adalah kunci dari semua keberhasilan, terutama keberhasilan berbisnis dan berinteraksi. Memberikan perhatian lebih terhadap waktu merupakan pencerminan dari respek terhadap diri sendiri dan kolega dan mitra kita.

3. Selalu Senang Melayani dan Memberi

Sebuah rumus sukses dari banyak orang sukses adalah mampu memimpin, namun sebuah additional attribute dari sikap kepemimpinan adalah kebiasaan melayani dan memberi.
“The more you give to others, the more respect you get in return”
Dan, keikhlasan adalah kunci untuk sifat ini. Kebaikan lain akan terus mengalir tanpa henti saat kita mampu memberi dan melayani dengan ikhlas. Ini mungkin bisa dibilang sebagai bonus saja!
Tetapi, setidaknya dengan memberi dan melayani berarti menunjukkan kepada teman, kolega serta rekan kita betapa suksesnya diri kita sehingga membuat orang lebih yakin bermitra dan bergaul dengan diri kita.

4. Selalu Membuka Diri Terlebih Dahulu

Barangkali kita pernah bertemu orang yang selalu mau tahu tentang hal pribadi orang lain namun dia terus menutup diri agar jati dirinya tidak terbuka.
Mereka biasanya hidup dalam ketakutan dan kecurigaan, dan selalu berprasangka buruk kepada siapa saja yang dijumpainya. Sikap ini adalah unsur yang tidak dimiliki banyak orang sukses.
Rasa percaya dan kebesaran hati untuk membuka diri terhadap lawan bicara merupakan cermin bahwa kita nyaman dengan diri sendiri, lantas tidak ada yang perlu ditutupi, itulah yang dicari oleh para partner sejati dan sebagian besar dari kita akan setuju bahwa tidak banyak orang yang mau bekerja sama dengan orang yang misterius, betul kan?

5. Selalu Senang Bekerja Sama dan Membina Hubungan Baik

Kemampuan bekerja sama dalam tim adalah salah satu kunci keberhasilan utama.
Kembali kita mengambil contoh Donald Trump. Dalam serial TV The Apprentice, Trump memiliki tim yang loyal dan menjadi perpanjangan tangan dirinya dalam menemukan para calon “orang kepercayaan” yang baru.
Pada akhirnya, Trump akan memiliki sebuah tim yang sangat loyal dan bervisi sama dengan menciptakan jaringan kerja yang baik, sehingga jalan menuju sukses itu semakin terbuka lebar.

6. Senang Mempelajari Hal-hal Baru

Ciputra dan Aburizal Bakrie adalah seorang yang bisa dikatakan sebagai orang sukses dalam bidangnya yaitu commerce. Tapi saat mereka mendirikan universitas, apakah mereka beralih sebagai seorang pendidik? Atau mereka sendiri sebenarnya adalah profesor? Jelas tidak, mereka tetap seorang entrepreneur, namun dengan kegemarannya mencari hal-hal baru serta langsung menerapkannya, maka dunia bisnis semakin terbuka luas baginya.
Dunia bisnis ibarat sebagai tempat bermain yang laus dan tidak terbatas. Jadi senang belajar dan mencari hal baru adalah sebuah sikap kesuksesan.

7. Jangan Mengeluh, Profesionalisme adalah Yang Paling Utama

Lance Armstrong pernah berkata, “There are two kinds of days: good days and great days.”
Hanya ada dua macam hari: hari yang baik dan hari yang sangat baik. Adalah baik jika kita tidak pernah mengeluh, walaupun suatu hari mungkin kita akan jatuh dan gagal.
Mengapa?
Karena setiap kali gagal, itu adalah kesempatan bagi diri kita untuk belajar mengatasi kegagalan itu sendiri sehingga tidak terulang lagi di kemudian hari. Hari di mana kita gagal tetap sebagai a good day (hari yang baik).

8. Berani Menanggung Resiko

Jelas, tanpa ini tidak ada kesempatan sama sekali untuk menuju sukses. Sebenarnya setiap hari kita menanggung resiko, walaupun tidak disadari penuh.
Resiko hanyalah akan berakibat dua macam: be a good or a great day. Jadi, jadi tidak perlu dikhawatirkan lagi bukan?
Kegagalan pun hanyalah kesempatan belajar untuk tidak mengulangi hal yang sama di kemudian hari dan tentunya ambang kepada kesuksesan akan lebih dekat.

9. Berpikir Positif Setiap Saat

Berpikir positif adalah environment atau default state di mana keseluruhan eksistensi kita berada.
Jika kita gunakan pikiran negatif sebagai default state, maka semua perbuatan kita akan berdasarkan ini (kekhawatiran atau cemas). Dengan pikiran positif, maka perbuatan kita akan didasarkan oleh getaran positif, sehingga hal positif akan semakin besar kemungkinannya.
Semakin positif kita menyikapi hambatan, semakin besar kesempatan kita menemukan penyelesaian atas hambatan tersebut.

10. “Comfortable in their own skin” Menutup-nutupi sesuatu maupun supaya tampak “lebih” dari lawan bicaranya.

Pernah bertemu dengan orang sukses yang rendah diri alias tidak nyaman dengan diri mereka sendiri? Tidak ada tentunya.

Kenyamanan menjadi diri sendiri tidak perlu ditutup-tutupi supaya lawan bicara tidak tersinggung karena setiap orang mempunyai tempat tersendiri di dunia yang tidak bisa digantikan oleh orang lain. Saya adalah saya, mereka adalah mereka.

Dengan menjadi diri saya sendiri, saya tidak akan mengusik keberadaan mereka. Jika mereka merasa tidak nyaman, itu bukan karena kepribadian saya, namun karena mindset yang berbeda dan kekurangmampuan mereka dalam mencapai kenyamanan dengan diri sendiri. 

Sikap dasar orang sukses tersebut di atas barangkali dapat menjadi cerminan dan memuluskan langkah kita untuk mencapai kesuksesan yang kita impikan, tinggal kita yang memutuskan.

11. Jangan Pernah Menyimpan Dendam

Dendam adalah hal terbesar dan akan menjadi beban terberat jika kita menyimpannya di dalam hati. Maukah anda membawanya sepanjang hidup? …. Saya rasa tidak. Jangan sia-siakan energi kita dengan menyimpan dendam, sudah pasti tidak ada gunanya. Gunakanlah energi kita tersebut untuk hal-hal yang positif.

12. Fokus Pada Satu Masalah

Jika kita memiliki beberapa masalah, selesaikanlah masalah kita satu per satu. Jangan terpikirkan untuk menyelesaikan masalah secara sekaligus karena justru akan membuat kita semakin stress.

13. Jangan Membawa Tidur Masalah Anda

Masalah adalah hal yang sangat buruk untuk kesehatan tidur kita. Pikiran bawah sadar kita adalah hal yang luar biasa yang dapat membuat kita gelisah dan tidur kita menjadi tidak nyenyak.

14. Jangan Mengambil Masalah Orang Lain Untuk Anda Selesaikan

Membantu orang lain yang sedang dalam masalah adalah hal yang mulia, tetapi jika kita mengambil porsi terbesar untuk menyelesaikan masalah orang lain tersebut justru itulah kesalahan terbesar. Biarkanlah orang tersebut yang menyelesaikan masalahnya sendiri dengan porsi terbesar

15. Jangan Hidup di Masa Lalu

Mungkin terasa nyaman bagi kita mengingat hal-hal yang menyenangkan di masa lalu tetapi jangan anda terlena didalamnya. Konsentrasilah dengan apa yang terjadi saat ini, karena kita pun akan bisa merasakan banyak kebahagiaan di saat ini. Saya yakin kita akan mempunyai perasaan yang jauh lebih berbahagia jika kita merayakan apa yang terjadi saat ini dibanding dengan mengingat-ngingat kebahagiaan di masa lalu.

16. Jadilah Pendengar yang Baik

Mungkin sebagian besar orang termasuk saya susah untuk menjadi pendengar yang baik. Justru sebaliknya kita mengharapkan orang lain yang mendengarkan omongan kita, tetapi sebetulnya dengan belajar mendengarkan orang lain, kita akan mendapatkan banyak hal baru yang dapat sangat berguna bagi kebahagiaan hidup kita.

17. Jangan Biarkan Frustasi Mengatur dan Bahkan Mengacaukan Hidup Anda

Kasihanilah diri kita lebih dari apa pun, maksud saya adalah janganlah kita menyerah pada frustasi. Maju terus. Ambillah tindakan-tindakan positif dan lakukanlah dengan konsisten.

18. Bersyukurlah Selalu

Bersyukur dan berterimakasihlah atas semua yang kita dapatkan, bukan hanya hal yang positif saja tetapi juga hal yang negatif, karena saya percaya dibalik setiap hal yang negatif tersebut ada hal baik yang bisa kita pelajari.

Inilah 5 Manfaat Jenggot Bagi Kesehatan

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhJn2eBUFfurTz_JnEKq9XIGa62BsO588ui6kVMVvzMFPgXcxokEyJheMeII9gn-pw-8dmX0Z1rGqGQxV07X6wlaL_uxJh5Jf_lDL9LMjE650_frZfAmqTiJWJ9MFGgFJWNw1-B2pwqkp4/s400/BabyBeard.jpg
Banyak wanita yang tidak suka jika pasangannya berjenggot dan bercambang. Tetapi ada baiknya Anda mengetahui informasi ini sebelum meminta mereka untuk mencukur jenggot atau cambang mereka. Berikut beberapa manfaat bagi pria yang memelihara jenggot dan cambang:

1.Terlindung dari Sinar Matahari
Wajah yang ditumbuhi jenggot dan cambang ternyata terlindungi dari sinar matahari dan hal ini bisa melindungi mereka dari kanker kulit, demikian diungkapkan hasil penelitian terbaru yang dilakukan di University of Southern Queensland dan dipublikasikan di jurnal Radiation Protection Dosimetry. Para ilmuwan menemukan bahwa bagian wajah yang tertutup jenggot dan cambang rata-rata sepertiga lebih rendah terpapar sinar UV yang membahayakan.

Menurut Dr. Nick Lowe, dermatologis ternama di London, umumnya rambut memberikan perlindungan yang bagus untuk melawan sinar matahari. Itu sebabnya, sambung dia, wanita lebih sedikit mengalami kerusakan akibat matahari jika rambut mereka menutup leher dan sisi wajah mereka.

2.Mencegah serangan asma
Gejala asma biasanya dipicu oleh serbuk dan debu yang ditemukan di rambut wajah atau lebih spesifik adalah sebuah cambang besar dan jika tertahan di cambang, hal itu bisa menurunkan gejala asma yang mungkin terjadi.

Cambang yang mencapai areal hidung kemungkinan menghentikan penyebab alergi naik ke hidung dan terhisap oleh paru-paru, ungkap Carol Walker, ahli kesehatan rambut dan pemilik Birmingham Trichology Centre.

"Secara teori, cambang bisa menghentikan apapun yang memicu asma untuk masuk ke saluran pernapasan tetapi bentuknya harus yang besar," ujar Dr. Felix Chua, konsultan sistem pernapasan di London Clinic.

3. Memperlambat Penuaan
Rambut di wajah seringkali bisa membantu kulit untuk tetap muda dan dalam kondisi yang bagus. Rambut menghentikan aliran air meninggalkan wajah ? menyebabkannya tetap lembab ? dengan melindunginya dari angin, yang membuat kulit kering dan mengganggu penghalang kulit, ungkap Dr Lowe seperti dikutip situs Health day edisi 19 Februari 2013.

4. Membantu Melawan Batuk
Jenggot yang tebal yang tumbuh di bawah dagu dan leher akan meningkatkan temperatur di leher dan membantu melawan piek, ungkap Carol Walker. "Rambut adalah insulator yang menjaga Anda tetap hangat. Jenggot yang panjang dan penuh bisa menahan udara dingin dan meningkatkan temperatur di sekitar leher yang menjadikannya bonus tambahan ketika Anda di udara dingin," ujar dia.

5. Mencegah Kulit Kemerahan dan Infeksi
Tidak mencukur jenggot berarti tidak ada ruam kemerahan. Mencukur jenggot biasanya penyebab utama infeksi bakteri di sekitar jenggot, ungkap Dr. Martin Wade, konsultan dermatologis di London Skin and Hair Clinic. "Hal ini bisa menyebabkan kemerahan akibat pisau cukur, rambut yang tidak tumbuh dan kondisi seperti folliculitis, jadi pria mendapatkan keuntungan dari memelihara jenggot," ujarnya.

Mengenal Istilah Medis Tentang Tinnitus(Telinga Mendenging)


Mengenal Tinnitus(Telinga Mendenging) 

Tinnitus adalah istilah medis dari telinga mendenging yang berasal dari bahasa latin "tinnire" yang artinya "mendenging". Tinnitus sebenarnya bukanlah penyakit, melainkan gejala awal/symptom yang disebabkan oleh suatu penyakit yang dapat menyebabkan sejumlah kondisi medis, seperti berkurangnya atau hilangnya pendengaran karena faktor usia yang menyebabkan menurunnya kualitas pendengaran, terjadinya kerusakan pada telinga, atau indikasi dari penyakit sistem sirkulasi pada tubuh. Meski tak sampai menganggu penampilan, namun bisa dipastikan bahwa tinnitus menimbulkan ketidaknyamanan serta menghilangkan kosentrasi pada saat melakukan segala macam aktivitas sehingga pada sebagian penderita tinnitus akan mengalami kemunduran kualitas hidup. Pada kebanyakan orang kasus tinnitus dapat diatasi dengan treatment tertentu terutama apabila penyebabnya dapat diketahui sedangkan untuk treatment yang lain hanya dapat meringankan atau memperkecil suara tinnitus sehingga tidak lagi mengganggu aktivitas hidup sehari-hari sehingga penderita tinnitus dapat hidup normal.


PENYEBAB :

Pada banyak kasus, pada umumnya penyebab utama yang menyebabkan tinnitus adalah tidak diketahui; akan tetapi pada umumnya kasus yang menyebabkan tinnitus adalah karena adanya kerusakan sel-sel di telinga.

Di dalam telinga, ribuan sel-sel pendengaran yang menjaga ‘sinyal listrik’ dan rambut mikroskopik membentuk jumbai pada permukaan dari masing-masing sel-sel pendengaran. Saat kondisi normal, rambut-rambut ini bergerak seirama dengan tekanan dari gelombang suara. Pergerakan ini dipicu sel-sel untuk memutus sinyal listrik melalui jaringan syaraf dari pendengaran. Otak akan menerjemahkan sinyal ini sebagai suara.

Jika rambut-rambut ini mengalami kerusakan, mereka akan bergerak secara random pada keadaan yang konstan. Karena tidak mampu menahan ‘pengisian listrik’, pada sel-sel pendengaran terjadi kebocoran. Sinyal-sinyal listrik ke otak sebagai bunyi yang amat berisik.

Kerusakan sel-sel pendengaran di dalam telinga bisa disebabkan:

1. Usia. Pertambahan usia secara otomatis akan mengurangi kemampuan pendengaran seseorang.

2. Telinga mengalami trauma sehingga terjadi pengikisan kemampuan pendengaran. Itu sebabnya sangat tidak dianjurkan untuk terlalu sering mendengar suara yang terlalu
keras dalam periode yang lama.

3. Efek samping penggunaan obat tertentu dalam waktu yang lama. Seperti penggunaan aspirin, obat untuk malaria atau obat kram pada kaki, antibiotik dan obat anti
radang. Biasanya bunyi-bunyian yang mengganggu tersebut akan hilang saat konsumsi obat-obatan tersebut dihentikan.

4. Gangguan pada rahang atau terjadinya perubahan pada tulang pada telinga.

5. Terlalu banyak minum minuman beralkohol.

6. Bergesernya tulang pada telinga bagian tengah berdampak pada pendengaran.

7. Terjadinya trauma akibat benturan pada kepala atau leher yang berdampak pada telinga bagian dalam.

8. Terjadinya kelebihan cairan telinga (congek) karena menderita infeksi telinga.

9. Menderita tekanan darah tinggi.

10. Adanya tumor pada kepala atau leher.


GEJALA :

1. Penderita mengalami gangguan seolah suara-suara tersebut ditimbulkan dari luar telinga padahal justru sebaliknya. Suara-suara tersebut berasal dari dalam telinga
sendiri.

2. Telinga terdengar berisik, seperti berdenging, berdengung, menderum, atau mendesis.

3. Bunyi-bunyian yang terdengar bisa bervariasi mulai pelan sampai memekakkan telinga.

4. Dari hari ke hari pendengaran semakin berkurang hingga akhirnya menghilang sama sekali.


KOMPLIKASI :

Tinnitus secara signifikan dapat mempengaruhi kualitas hidup seseorang, dimana dampak dari tinnitus untuk setiap orang berbeda-beda tetapi berkaitan erat dengan hal-hal dibawah ini :

1. Fatique (Kelelahan Kronis).

2. Stress (stres).

3. Sleep problems (insomnia/susah tidur).

4. Trouble concentrating (susah berkonsentrasi).

5. Memory problems (menurunnya daya ingat).

6. Depression (depresi).

7. Anxiety and irritability (Kekuatiran yang berlebihan).


GAYA HIDUP YANG HARUS DILAKUKAN OLEH PENDERITA TINNITUS

Hal-hal yang perlu dilakukan ataupun dihindari apabila anda terkena tinnitus permanen :

1. Hindari suara keras, alkohol, rokok, dan teh atupun stimulan laennya.

2. Untuk menutup suara dari bunyi yang disebabkan oleh tinnitus yaitu dapat menyetel radio ataupun mendengarkan music.

4. Olah raga secara teratur.

5. Lakukan YOGA ataupun MEDITASI apabila anda memiliki waktu luang.

6. Jangan mengkorek-korek telingan terlalu dalam.


ALTERNATIF PENYEMBUHAN YANG DAPAT DILAKUKAN :

1. Akupuntur - apabila butuh alamatnya dapat langsung japri ke saya.

2. Hypnotherapy berdasarkan pengalaman Kevin Hogan yang sembuh dari tinnitus dengan hypnotherapy, apabila berminat dapat langsung japri ke saya.

3. Vitamin B-Complex dan Ginko Biloba.

4. Zinc supplements.

5. Hyperbolic oxygen therapy.


Pada kasus Tinnitus yang saya derita, dan sampai saat ini saya sudah 95% sembuh dari tinnitus, sebagai alternatif tambahan yang saya lakukan sampai saat ini adalah :

1. Konsumsi vitamin B-Complex merek SUBREX dan Cavinton VIPOCENTIN - belinya di Singapura. ( apabila kesulitan dapat membeli Vitamin B-Complex buatan Indonesia
dengan merek ZEGAVIT keluaran Kimia Farma).

2. Therapy dengan menggunakan Tinnitool dapat cek disini : http://www.gepewe.com

3. Bagi yang menderita susah tidur dapat mengkonsumsi vitamin "sweet dream" keluaran Nutrimax yang dapat dibeli di apotik Century atau Guardian.

4. Bagi yang percaya dengan terapi magnet, tidak ada salahnya apabila mencoba membeli gelang magnet, karena dapat melancarkan peredaran darah.

5. Dan yang terpenting adalah anda harus yakin bahwa anda akan sembuh dan memohon kepada Tuhan untuk bantuannya.

Bagi anda yang terkena tinnitus pada tahap awal sebaiknya konsultasikan dahulu kepada dokter THT yang berpengalaman sehingga dapat diambil langkah-langkah terapi ataupun pengobatan yang perlu dilakukan.

Sebelumnya saya juga pernah melakukan pengobatan alternatif akupuntur ataupun hypnotherapy, tetapi saat ini saya sudah tidak melakukannya lagi. Semoga tulisan ini dapat banyak membantu bagi anda yang terkena tinnitus.

MENJAGA KESEHATAN ORGAN HATI


ORGAN hati dengan berbagai fungsinya yang kompleks sangat penting bagi kesehatan seseorang.

Kelenjar terbesar di dalam tubuh yang terletak dalam rongga perut sebelah kanan ini antara lain berfungsi menetralkan dan membuang racun, menyimpan dan memasok energi tubuh, melindungi tubuh dari infeksi, serta mengatur kadar kolesterol dan vitamin dan perlengkapan mineral dalam tubuh.

Untuk menjaga organ hati selalu dalam kondisi sehat, berikut beberapa tipa yang dapat Anda lakukan seperti dikutip darihealthtoday.

Makan sehat. Diet (pola makan) yang tidak sehat dapat menyebabkan kekurangan gizi atau obesitas, dua kondisi yang dapat mempengaruhi fungsi hati. Makan makanan yang sehat dan seimbang akan membantu menjaga hati Anda dalam kondisi baik. Ada baiknya isi kulkas Anda dengan bahan makanan, yang rendah lemak, tinggi serat makanan, seperti sayur dan buah. Kurangi makanan dengan kadar gula tinggi serta konten garam.

Hati-hati dengan obat-obatan. Obat-obat dan suplemen tertentu jika tidak diminum dengan benar dapat membahayakan hati. Selalu ikuti petunjuk dosis dan saran dokter untuk menghindari interaksi obat untuk menghindari overdosis.

Seks aman. Hepatitis A, B dan C adalah penyakit hati yang dapat ditularkan dalam berbagai cara, termasuk seks tanpa kondom. Mempraktekkan seks yang aman, misalnya, menghindari berganti pasangan seksual akan membantu mengurangi kesempatan Anda tertular hepatitis B dan C.

Tetap hidup bersih. Hepatitis A terutama menyebar akibat kurangnya kebersihan makanan yang terinfeksi. Selalu konsumsi makanan yang dipersiapkan dengan benar.

Batasi paparan bahan kimia beracun. Paparan pada gas yang keluar dari cat atau bahan kimia lain membuat organ hati bekerja keras mendetoksifikasi tubuh Anda. Sebaiknya batasi dan hindari paparan zat kimia.

Penyebab Anda Merasa Lelah Berkepanjangan



AKTIVITAS padat sepanjang pagi dan siang hari seringkali menimbulkan rasa penat, letih, dan tidak bertenaga di penghujung hari. Namun berbeda halnya, ketika rasa lelah kerap menghinggapi di awal hari.

Berikut lima hal yang mungkin menjadi sebab rasa lelah berkepanjangan.

1. Dehidrasi

Kurangnya cairan (air) dalam tubuh dapat menyebabkan menurunnya stamina. Dehidrasi moderat (atau setara hilangnya 3 persen dari berat badan) dapat mengganggu konsentrasi dan membuat Anda merasa lesu. Karenanya, sebelum merasa pusing atau mata berkunang, minumlah setidaknya setengah gelas air tiap jam. 

2. Telepon Seluler

Memeriksa ponsel jelang waktu istirahat dapat kembali meningkatkan aktivitas otak. Selain itu, cahaya (kedipan) lampu biru pada gadget/elektronik dapat menekan hormon tidur (melatonin), sehingga menyebabkan sulit tertidur.

Sebuah jajak pendapat pada tahun 2011 oleh National Sleep Foundation menemukan bahwa 20 persen orang usia 19-29 yang dibangunkan oleh panggilan, teks, atau e-mail setidaknya beberapa malam dalam seminggu, turun kualitas tidurnya. Sebaiknya matikan gadget sebelum Anda beristirahat. 

3. Obat

Sejumlah obat tertentu yang lazim dikonsumsi bisa memiliki efek samping menguras energi. Misalnya obat jenis antidepresan dan beta-blocker yang digunakan untuk mencegah migrain atau mengobati tekanan darah tinggi.

Jika konsumsi obat menimbulkan efek letih dan lesu, sebaiknya mintalah alternatif kepada dokter Anda. Atau disarankan untuk meminum obat (sesuai dosis) tepat sebelum Anda tidur.

4. Olahraga terlampau berat (Overtraining)

Kelelahan berkepanjangan bisa juga mendera mereka yang rutin berolahraga berat namun kurang waktu istirahatnya. Kadar hormon stres (kortisol) bisa timbul jika badan bekerja terlampau keras.

Overtraining dapat mengakibatkan perasaan kelelahan konstan, kinerja berkurang, perubahan saraf dan hormon, perubahan suasana hati dan kesehatan yang buruk.

Interval training (semburan aktivitas intens) dikombinasikan dengan latihan kekuatan (bergerak bebas berat dan berat badan) membantu menjaga kortisol di cek. Jika overtraining menjadi penyebab lelah berkepanjangan, ambillah waktu istirahat panjang, tiga sampai lima minggu. Atau pilihlah latihan dengan intensitas rendah.

5. Kurang Zat Besi

Kelelahan ekstrem merupakan penanda utama seseorang terkena anemia (defisiensi zat besi). Lelah yang ditimbulkan biasanya diikuti rasa tidak bertenaga dan keluhan tulang-tulang terlalu lemah untuk digerakkan.

Jika keluhan tersebut mendera, ambillah suplemen zat besi. Anda juga bisa menambah asupan makanan yang mengandung zat besi, seperti bayam, kacang kedelai, tahu, buncis atau kacang panjang. Zat besi penting bagi tubuh karena berfungsi mengangkut oksigen dan elektron untuk pembentukan energi.

Inilah Makanan-makanan Ini Penyebab Sembelit


Konstipasi atau sering disebut sembelit adalah kelainan pada sistem pencernaan di mana seorang mengalami pengerasan feses atau tinja yang berlebihan sehingga sulit untuk dibuang atau dikeluarkan dan dapat menyebabkan kesakitan yang hebat pada penderitanya.

Banyak hal yang memicu munculnya sembelit antara lain, kekurangan cairan tubuh atau dehidrasi, stres atau depresi dan aktivitas yang cukup padat, pengaruh hormon dalam tubuh (misalnya karena menstruasi), kelainan anatomis pada sistem pencernaan, dan gaya hidup dan pola makan yang kurang teratur (seperti diet yang buruk).

Makanan memang menjadi salah satu aktor pencetus terbesar dari sembelit. Ada beberapa makanan populer yang harus Anda hindari jika Anda ingin jauh dari sembelit, :


1. Makanan olahan : Apakah itu adalah makanan beku atau burger dan pizza, makanan ini akan membuat pagi hari Anda terasa sulit terutama saat harus buang air besar. Pada beberapa makanan yang diawetkan dan siap saji, nutrisi penting yang terkandung pada makanan tersebut akan hilang. Makanan olahan memiliki sedikit serat, dan apabila makanan ini dikonsumsi terus menerus dan dalam jangka waktu lama maka akan membuat sistem pencernaan tidak nyaman.

2. Biskuit : Biskuit adalah makanan yang tinggi gula dan lemak. Makanan ini mungkin akan lebih nikmat jika disajikan bersamaan dengan teh atau kopi, tapi kandungan seratnya sangat kurang. Gula dapat memicu timbunan lemak di paha Anda, tetapi juga dapat menjadi penyebab sembelit. Untuk mengatasinya, sebaiknya imbangi dengan asupan serat, bisa dari buah atau sayuran.

3. Daging merah : Jika Anda mengkonsumsi daging kambing atau sapi secara teratur, tanpa disertai sayuran, Anda mungkin berada pada risiko mengalami sembelit. Biasakan untuk menyertakan salad atau sayuran ketika Anda berencana untuk mengonsumsi daging. Ingat, tubuh manusia membutuhkan waktu sekitar 90 jam untuk mencerna sebagian daging.

4. Kafein : Minum kopi memang dibutuhkan untuk memacu semangat dan memulai aktivitas di pagi hari. Tetapi perlu Anda ketahui bahwa kandungan kafein pada kopi dapat memicu dehidrasi pada tubuh manusia, sementara dehidrasi sendiri adalah salah satu penyebab utama sembelit. Jika Anda pecandu kafein, lebih baik untuk mengurangi dan menambahnya dengan makanan kaya serat.

5. Makanan berminyak : Keripik dan makanan cepat saji memang sangat menggoda bahkan untuk mereka yang bertekad mengadopsi pola makan sehat. Tetapi makanan tinggi akan minyak dan asin dapat membawa Anda pada risiko lebih tinggi terkena beberapa masalah kesehatan pencernaan, terutama bila Anda memasuki peralihan dari usia 20-an ke 30-an. Makanan yang digoreng dan direndam dalam minyak seperti kentang goreng dapat memperlambat proses pencernaan. Namun tidak perlu khawatir, Anda dapat memerangi kecanduan anda dengan memastikan cukup minum air dan makan sayuran sebelum atau sesudahnya.

6. Produk susu : Kandungan lemak jenuh dan komponen serat yang hampir tidak ada menjadi alasan kenapa produk susu masuk ke dalam makanan yang patut Anda waspadai. Jika Anda mengalami sembelit, sebaiknya hindari untuk mengonsumsi keju dan susu dari sarapan Anda dan menggantinya dengan oatmeal atau yogurt.

Tips Menyuburkan Rambut Dengan Telur Udang

Terdapat banyak sekali cara yang dapat anda upayakan untuk memiliki rambut yang indah, subur dan lebat. Mungkin anda pernah bertanya bagaimanakah cara menyuburkan rambut, mulai dari cara tradisional yang murah meriah hingga perawatan yang ekstra mahal bila melakukannya di salon – salon. Bila kocek anda pas-pasan tidak ada salahnya menggunakan metode alternatif nan tradisional. Selain tidak membuat kantong anda ‘bolong’ , hasil yang didapatkan pun tidak kalah indahnya dengan perawatan modern.Salah satu bahan alami yang bisa anda coba untuk menyuburkan rambut ialah telur udang! Ya, anda mungkin merasa sedikit heran dan bertanya, bagaimana mungkin benda yang sedikit berbau amis dan mentah tersebut dapat menyuburkan rambut?

Telur udang mengandung banyak sekali protein dan keuntungan bagi rambut. Selain kaya akan asam amino, telur udang juga mengandung zat protein yang tinggi sekali serta lebih lengkap dibandingkan bahan makanan – makanan berprotein lainnya seperti: ikan, daging, tahu, tempe, ayam, dll. Telur juga merupakan bahan makanan yang relatif murah serta tak sulit dijumpai. Salah satu kandungan unggul lainnya pada telur udang, selain protein dan asam amino, juga kaya akan mineral yang baik bagi kesuburan rambut anda.

Tips Menyuburkan Rambut Dengan Telur Udang


Cara membuat ramuan alami yang satu ini sangatlah mudah, yaitu:

  • Ambil beberapa ekor udang yang mengandung telur (bisa ditanyakan kepada penjual di pasar)
  • Ambil telur udang dari udang segar tersebut kemudian gosokkan ke bagian rambut di kepala anda yang seringkali mengalami kerontokan atau area yang mulai menipis
  • Setelah itu diamkan selama satu malam (dianjurkan dilakukan pada malam hari sebelum tidur)
  • Kemudian bilaslah rambut anda hingga bersih keesokan harinya ketika anda hendak mandi
  • Lakukan hal ini secara rutin dan rasakan hasilnya!

Bagaimana? mudah dilakukan bukan? Perawatan dengan bahan – bahan alami memang lebih menyehatkan dibandingkan dengan obat – obatan kimiawi. Anda dapat mulai mencobanya sekarang jika memang belum pernah mencobanya.

Tuesday, February 26, 2013

Gara-gara Tindik Telinga, Gadis 16 Tahun Alami Gagal Jantung


Gara-gara Tindik Telinga, Gadis 16 Tahun Alami Gagal Jantung 

Jess Smith mengeluhkan rasa sakit di bagian dadanya. Beberapa hari kemudian, ia harus menjalani operasi jantung terbuka darurat selama tujuh jam.

Seorang gadis berusia 16 tahun yang dulunya sangat sehat, kini mengalami gagal jantung akibat infeksi, yang kemungkinan besar disebabkan oleh tindik telinga. Jess melakukan prosedur tersebut satu tahun sebelumnya.


Jess mengalami serangan jantung dan harus menjalani perawatan intensif selama tiga minggu, setelah diserang penyakit langka. Anehnya, kondisi tersebut seharusnya mempengaruhi orang-orang yang berusia tiga kali di atasnya.

"Awalnya, saya pikir ini hanya gangguan pencernaan. Saat saya kembali ke dokter, ia berpikir itu infeksi jantung. Saya tidak percaya ketika mereka mengatakannya," kata Jess .

Operasi jantung membuat Jess memiliki bekas luka sepanjang 6 inchi di dadanya. Tetapi, ia tak mempersoalkan bekas luka itu dan justru bangga karena berhasil melaluinya.

Cara Merawat Rambut Kering & Kusam Dengan Avokad

Merawat Rambut yang nampak kusam dan sulit diatur adalah problem yang kerap dijumpai kebanyakan wanita. Hal tersebut dapat disebabkan oleh banyak hal, seperti pelurusan rambut atau rebonding, pengecatan rambut, highlight, terkena zat kimia, terkena suhu panas hair dryer, terkena sinar ultraviolet secara langsung dan banyak lagi. Semua itu dapat menyebabkan rambut nampak kusam karena kelembaban alami pada rambut menjadi menurun.

Pada umumnya wanita yang memiliki rambut panjang juga memiliki waktu tersendiri untuk merawat rambutnya, baik secara tradisional maupun salon. Pada tulisan kali ini akan dibahas salah satu cara tradisional yang dikenal sejak dahulu untuk mengatasi rambut kusam, yaitu dengan buah avokat yang bisa anda dapatkan dengan murah tanpa harus menguras kocek anda lebih banyak.

Merawat Rambut Kering & Kusam Dengan Avokad


Buah avokad memiliki kandungan untuk merawat rambut kering, terutama pada bagian daging pada avokad. Nutrisi pada buah avokad setidaknya memiliki 11 vitamin dan 14 mineral yang kaya akan protein, riboflavin (atau dikenal sebagai vitamin B2), niasin (atau juga disebut vitamin B3), potasium (atau juga disebut Kalium) serta mengandung Vitamin C.

Anda bisa menggunakan daging buah avokad dengan cara yang sederhana:
  • Basahi rambut anda terlebih dahulu
  • Ambil daging buah avocad yang sudah matang, balurkan dan pijat secara perlahan ke kulit kepala anda
  • Diamkan selama kurang lebih 15 menit
  • Kemudian bilaskan rambut anda hingga bersih menggunakan air hangat, boleh juga dilanjutkan dengan air dingin setelahnya

Lakukan secara rutin satu kali dalam seminggu atau dua kali untuk mengatasi problem rambut kering anda.

Demikianlah informasi mengenai Merawat Rambut Kering & Kusam Dengan Avokad

Inilah Kutu Yang Hidup Di Bulu Kemaluan

Kutu tak hanya hinggap di rambut kepala. Makhluk kecil menjengkelkan itu juga suka hinggap di bagian tubuh lainnya yang ditumbuhi rambut seperti ketiak, janggut, dada termasuk rambut kemaluan. Kutu kelamin paling doyan hinggap di kemaluan remaja.


Kutu kelamin (Pediculosis pubis) atau sering disebut dengan kutu kepiting (crabs) adalah serangga parasit yang ditemukan terutama di daerah kemaluan atau alat kelamin manusia. Istilah kepiting diberikan karena tampilan mikroskopiknya yang menyerupai kepiting. Sahabat anehdidunia.com admin yakin anda semua menjaga kebersihan semua badan kita. jangan sampai binatang ini ada di tubuh anda. Berikut penjelasan tentang kutu yang menyebalkan serta menjijikkan ini.



Berikut penyebab dan penularan kutu kelamin:
  • Sumber infeksi kutu kelamin adalah kontak intim dengan orang yang terinfeksi
  • Karena penularan terjadi selama hubungan intim, hubungan seksual yang sebenarnya tidak diperlukan untuk penyebaran kutu kelamin
  • Kutu kelamin juga dapat ditularkan melalui kontak dengan barang-barang yang terkontaminasi seperti handuk, seprai atau pakaian.
  • Kutu tidak melompat atau terbang, maka kontak sebenarnya diperlukan untuk transmisi. Seorang individu mungkin memperoleh infeksi karena tidur bersama atau dari handuk
  • Kucing, anjing dan hewan peliharaan lainnya tidak terlibat dalam penyebaran kutu manusia
Gejala infeksi kutu kelamin:
  • Gatal dan terbakar di daerah kemaluan
  • Gatal dapat menyebar karena kutu kelamin bergerak ke daerah basah lain dari tubuh seperti ketiak
  • Gatal akan memburuk pada malam hari
  • Menggaruk intens dan lama dapat mengakibatkan kulit terluka dan dapat menjadi terinfeksi oleh bakteri
  • Demam, terbakar ketika buang air keci atau keluarnya cairan kelamin.
Tindakan perawatan untuk mengatasi infeksi kutu kelamin:

  • Mengeramasi rambut kemaluan dan wilayah sekitarnya sedikitnya selama 5 menit
  • Bilas dengan baik
  • Menyisir rambut kemaluan dengan sisir bergigi halus untuk menghilangkan telur
  • Beberapa dokter menyarankan menggunting rambut kemaluan dengan pisau cukur listrik nonsharp untuk mengurangi jumlah kutu dan telur.
  • Kutu kelamin dapat mempengaruhi semua orang, namun tingkat tertinggi ditemukan pada remaja, biasanya pada remaja yang sudah aktif secara seksual, baik pria maupun wanita. Hal ini mungkin terjadi karena remaja kurang peduli dengan kebersihan kelamin.



Remaja dengan kutu kelamin sebaiknya juga harus memeriksakan diri untuk infeksi seksual lainnya, karena berdasarkan etiologi penyakit, infeksi kutu kelamin diklasifikasikan sebagai infeksi menular seksual (IMS).

Penularan biasanya terjadi selama aktivitas seksual. Namun, hal itu juga dapat terjadi melalui kontak fisik dengan objek yang terkontaminasi seperti toilet kursi, seprai dan selimut. Bahkan, beberapa wanita mendapatkan kutu kelamin ketika mencoba pakaian renang.

Cara Latihan Untuk Mengecilkan Lengan Wanita

Bentuk lengan yang bergelambir memaksa wanita mencari berbagai cara mengecilkan lengan secara alami dan cepat. Memang mungkin memiliki lengan yang bergelambir itu membuat anda tidak percaya diri saat harus mengenakan baju atau kaos yang seksi. Namun tenang saja, ada beberapa olahraga yang bisa anda lakukan untuk mengecilkan lengan secara alami dan cepat yang bisa anda lakukan sendiri. Tentunya ini sangat efektif sekali dan tanpa efek samping yang berbahaya bagi tubuh anda. Beberapa olahraga tersebut diantaranya yakni seperti Triceps Push-Up, Weighted Punch, Dips, Theraband Squat dan juga Alternating Curls. Walaupun namanya susah untuk diucapka tapi saya yakni bahwa anda semuaa] bisa melakukan olahraga tersebut. Karena olahraga tersebut terbilang cukup mudah dan simple.

Walaupun memakai cara olahraga untuk mengecilkan lengan anda, anda tidak perlu kawatir akan berotot seperti binaragawan. Karena kadar hormon testosteron (hormon yang berperan didalam pembentukan otot) pada wanita terbilang rendah dan tidak setinggi pria. Oleh sebab itu, wanita akan jauh lebih sulit untuk membentuk otot yang besar ketimbang pria yang mempunyai kadar hormon testosteron tinggi. Nah lalu seperti apakah olahraga yang sudah saya sebutkan diatas. Berikut ini blog ini akan memberikan cara kerja yang lebih detail untuk melakukan olahraga mengecilkan lengan tangan anda.

Berikut adalah Tips Mengecilkan Lengan Pada Wanita:

TIPS DAN CARA MENGECILKAN LENGAN

Cara Mengecilkan Lengan Wanita

Berikut ini ada 5 cara mengecilkan lengan tangan secara alami yaki dengan olahraga.
1. Triceps Push-Up
Triceps Push-Up
Perlu anda ketahui, triceps push-up tersebut berbeda dengan push-up seperti biasanya. Bedanya yakni dimana posisi kedua tangan anda lebih dekat dan siku bergerak tetap dalam posisi dekat dengan pinggang anda, yaitu siku ditekuk kearah dalam tubuh. Anda bisa merasakan otot yang bekerja adalah otot lengan atas bagian dalam (tricep: sisi yang lebih dekat dengan tubuh).

Cara Melakukan Triceps Push-Up.
  1. Posisikan badan anda seperti gambar diatas, dengan bertumpu pada telapak tangan dan lutut Anda.
  2. Kemudian turunkan tubuh anda secara perlahan dengan cara menekuk siku kearah dalam tubuh, dan bukan ke sisi samping luar.
  3. Tegakkan kembali siku anda, dan ulangi gerakan.

2. Weighted Punch
Weighted Punch
Cara melakukan Weighted Punch.
  1. Ada dua posisi untuk melakukan olah raga ini (seperti pada gambar). Yakni duduk dan berdiri. Anda bisa memilih salah satu saja. Apabila anda lebih nyaman posisi duduk, anda bisa memilihnya, namun usahakan punggung tetap tegak. Namun untuk olahraga ini posisi berdiri lebih baik untuk memastikan punggung yang baik untuk gerakan ini. Berikut caranya.
  2. Gerakkan tangan kanan anda keatas setinggi mungkin.
  3. Tarik kembali tangan kanan keposisi awal, dan pada saat bersamaan gerakkan tangan kiri anda keatas setinggi mungkin.
  4. Lakukan gerakan ini selama 60 detik, dan percepat gerakan secara bertahap.

3. Dips
Dips
Cara melakukan Dips.
  1. Posisikan tubuh anda didekat kursi atau benda lainnya (seperti pada gambar), gunakan kedua tangan anda untuk menahan beban tubuh dengan bersandar pada kursi atau benda lainnya yang anda gunakan.
  2. Secara perlahan lekukan siku anda sampai sekitar kurang lebih 90 derajat sambil menurunkan tubuh.
  3. Kemudian secar perlahan luruskan kembali tangan anda keposisi awal. Jagalah agar punggung tetap lurus dan berat badan anda seimbang antara tangan dan kaki.

4. Theraband Squat
Theraband Squat
Cara melakukan Theraband Squat.
  1. Ambil theraband dan letakkan dilantai. Kemudian injak tepat disisi tengah theraband tersebut dan pegang kedua sisi unjung theraband tersebut dengan kedua tangan anda (seperti pada gambar).
  2. Ambil nafas. Tekuk kedua lutut Anda sampai paha sejajar dengan lantai (paha dan betis membentuk sudut 90 derajat), dan tahan posisi tangan (sama seperti pada gambar).
  3. Luruskan kembali kaki anda sambil buang nafas dan tetap menjaga posisi tangan.

5. Alternating Curls

Alternating Curls
Cara melakukan Alternating Curls.
  1. Posisikan tubuh anda seperti pada gambar diatas.
  2. Kemudian untuk melakukan lengkungan (curls), tekuk siku salah satu tangan anda, lalu secara perlahan angkat kepala tangan setinggi bahu. Luruskan kembali tangan tersebut secara perlahan dan posisikan kembali ke sisi samping tubuh.
  3. Lakukan gerakan seperti itu untuk tangan sisi lainnya secara bergantian.

Daun Bambu Yang Berkhasiat

Bambu merupakan tanaman yang sangat luar biasa. Di Indonesia, selain popular namun juga tumbuh subur hampir di semua wilayah. Selain untuk bangunan, kerajinan, dan dimakan, ternyata ada khasiat tersembunyi dari bambu yang jarang diketahui oleh masyarakat luas, yakni daunnya. Dalam pengobatan Cina, daun bambu telah lama dimanfaatkan sebagai obat dari berbagai macam penyakit. Sebuah kitab pengobatan berjudul Ming yi bie lu yang merupakan kumpulan ramuan obat-obatan Cina, dikatakan daun bambu dapat dimanfaatkan sebagai obat pereda batuk, dan sesak nafas. Selain itu pula khasiatnya dapat digunakan untuk menurunkan kolesterol, asam urat dan meningkatkan stamina. 


Efek kimia bambu yang menyejukkan, harum, berasa pahit juga terkait dengan kandungan flavonoid, polisakarida, klorofil, asam amino, vitamin, dan kandungan bermanfaat lain yang sangat beragam. Menurut pakar pengobatan Cina dari Shanghai TC University, kandungan flavanoid ini memiliki efek positif dalam kemoterapi sumsum tulang dan imunitas tubuh. Selain bermanfaat juga dalam memperbaiki sistem mikrovaskular bagi penderita jantung, fungsi trombosit dan peredaran darah dalam jantung. Di Cina flavanoid bambu telah dipatenkan dan dimanfaatkan sebagai penghambat oksidasi lemak. 


Di Indonesia 159 spesies bambu tumbuh berkembang dari total lebih dari 1250 spesies yang ada di dunia. Potensi ini bisa dikembangkan untuk pengobatan herbal tradisional terlebih masih jarang sekali pengobatan herbal di Indonesia yang memanfaatkan daun bambu sebagai bahan dasarnya. Sebenarnya pembuatan obat dari daun bambu cukup mudah, sebagai contoh untuk pengobatan asam urat para ahli menyarankan untuk menggunakan daun bambu muda jenis apa saja. Kemudian jemur hingga hilang getahnya, dan bersihkan bulu-bulunya dengan cara digosok. Setelah itu, rebus dengan 3 gelas air, hingga tersisa 2 gelas, kemudian didinginkan. Bagi air rebusan tersebut menjadi 2 lalu minum 2 kali sehari. Lakukan pengobatan ini hingga penyakitnya sembuh. 


Masih banyak sekali khasiat yang dimiliki oleh daun bambu yang masih dalam penelitian. Maka jangan tebang bambu yang tumbuh di pekarangan Anda, karena masih banyak misteri dari khasiat dari tanaman bambu yang menunggu untuk ditemukan. (wd)

RAHASIA AGAR KUKU TETAP CANTIK DAN SEHAT



Memilik kuku cantik menjadi salah satu kebanggaan yang dimiliki seorang wanita.

Kuku yang sehat dan indah ditandai dengan kuku yang berwarna putih bening, kuat, tidak mudah patah dan tidak mudah mengelupas.

Seorang wanita yang memiliki kuku yang terawat akan memberikan kesan bahwa wanita ini menjaga kebersihan diri dan tubuhnya.

Untuk anda yang merasa ingin merawat kuku, berikut ini adalah rahasia agar menjadikan kuku cantik dan sehat.
  • Biasakan menggunakan sarung tangan. Gunakanlah sarung tangan pada saat anda melakukan kegiatan yang membutuhkan tenaga ekstra dari tangan, seperti berkebun, mencuci baju dan piring. Deterjen pada bubuk pembersih pakaian dapat menyebabkan kuku menjadikeringdan sensitif.
  • Gunakanlah minyak zaitun. Minyak ini dapat membuat kuku yang tadinya rapuh dan mengelupas kembali sehat seperti semula. Caranya dengan merendam kuku ke dalam minyak zaitun selama 10 menit sampai 15 menit setiap hari.
  • Menghindari pemakaian aseton yang berlebihan. Aseton atau pembersihcat kukuyang di gunakan secara berlebihan dapat membuat kuku kering danrusak.
  • Mengonsumsi makanan yang sehat. Biotin dan kalsium sangat bermanfaat untuk merawat kuku dari dalam. Makanan yang terdapat nutrisi ini antara lain, telur, hati, alpukat, kembang kol dan biji-bijian. Asupan yang di dapat sangat bermanfaat untuk membantu agarkuku cantikdan sehat.
  • Minumlah air minum secara teratur untuk menjaga kesehatan tubuh agar tidak mudah terjadi kekeringan. Air juga sangat membantu dalam melembabkankulitdan membuat kuku menjadi lebih sehat.
  • Sering-seringlah memijat kuku, pijatan yang lembut pada jari-jari untuk memperlancar aliran darah sehingga merangsang pertumbuhan kuku. Pada saat memijat, bisa juga dengan menambahkan lotion yang mengandung vitamin E yang berfungsi untuk menyehatkan kulit dan kuku.
Cara-cara diatas dapat dilakukan di mana saja sesuai kebutuhan. Tidaklah sulit untuk mempraktekkan tips merawat kuku agar lebih sehat dan menawan.

Adalia, Gadis 'Spesial' Yang Dihina Di Internet



Adalia Rose Williams adalah agdis mungil berusia 6 tahun yang senang menyanyi dan menari. Sepintas, fisiknya memang jauh berbeda dari anak berusia 6 tahun kebanyakan. Adalia memang mengidap kelainan genetis bernama Sindrom Hutchinson-Gliford Progeria, atau biasa disebut dengan sindrom progeria.

Sindrom ini menyebabkan pertumbuhan Adalia menjadi lebih cepat, hingga walaupun usianya masih 6 tahun tapi kondisi organ tubuhnya dengan cepat memburuk. Kepalanya yang botak, dagu dan hidungnya yang pendek merupakan ciri-ciri yang biasa ditemukan pada penderita sindrom ini. Biasanya penderita sindrom langka ini tidak akan pernah hidup lebih dari usia 13 tahun.

 

 

Sayangnya dengan kondisi fisiknya seperti itu, Adalia justru menjadi bahan cemoohan di internet. Sang ibu, Natalia yang membuat sebuah page Facebook untuk anaknya, mengamuk ketika muncul gossip bahwa anaknya tersebut meninggal dunia. Dalam page Facebook Adalia ada berbagai macam video Adalia yang tengah menyanyi dan menari, bahkan ada pula catatan perkembangan Adalia.


Namun tak semua orang simpati pada kondisi Adalia, ada pula yang mengejeknya dengan menyatakan bahwa Adalia seharusnya di aborsi saat masih dikandungan, bahkan ada yang menyamakan kepala plontos Adalia dengan bentuk kemaluan pria.