CARA ALAMI UNTUK GANGGUAN MENSTRUASI
MENSTRUASI seringkali mendatangkan gangguan kesehatan pada wanita. Selain nyeri jelang menstruasi yang mendatangkan masalah bagi wanita, ketidaklancaran tamu bulanan juga menjadi masalah umum yang sering muncul.
Untuk mengatasi semua gangguan tersebut, Anda tak perlu repot berburu pengobatan di luar. Dengan ramuan alami dari dapur Anda, semuanya pun bisa diselesaikan. Berikut sontekan yang bisa dijadikan referensi, seperti dilansir Iloveindia.
- Cara terbaik untuk mengobati masalah menstruasi adalah membuat jus peterseli dalam kombinasi jus lainnya. Anda bisa mencampur 75 ml peterseli dengan buah bit, wortel, mentiun dengan jumlah yang sama.
- Ambil secangkir air dan tambahkan sepotong jahe segar. Didihkan selama beberapa menit dan kemudian saringlah. Campur sedikit gula rebusan dan konsumsilah setelah dingin. Lakukan ini selama tiga kali dalam sehari.
- Biji wijen terbukti bermanfaat dalam mengatasi masalah menstruasi. Ambil setengah sendok teh bubuk biji wijen dengan segelas air hangat dan konsumsilah dua kali sehari.
- Konsumsilah pepaya muda dimana bermanfaat untuk melancarkan aliran menstruasi.
- Bagi wanita yang menghadapi masalah menstruasi, bunga pisang menjadi obat alami untuk dikonsumsi. Rebuslah bunga pisang dalam air sampai lembut dan hancurkan dan kemudian dikonsumsi.
- Dalam setengah liter air, letakkan enam 6 biji ketumbar dan didihkan. Berikan gula atau madu sedikit dan konsumsilah saat hangat.
No comments:
Post a Comment