Friday, May 16, 2014

Manfaat Buah dan Sayuran Berdasarkan Warna

Manfaat Buah dan Sayuran Berdasarkan Warna

Apa saja rahasia warna pada buah dan sayuran, dan apa pula manfaatnya buat tubuh kita ? berikut sedikit penjelasannya :

Warna Hijau
Warna hijau pada buah di bentuk karena adanya asam alegat, dimana asam alegat ini mampu melawan bibit sel kanker jenis apapun dan juga mampu menormalkan tekanan darah karena adanya kandungankalium. Sementara pada sayuran berwarna hijau merupakan 

sumber vitamin, mineral, isothiocyanate, sulforaphane dan indole, dimana zat - zat tersebut mampu merangsang produksi enzim di liver yang mampu melawan kanker.

Warna Kuning
Warna kuning pada buah dan sayuran muncul karena adanya zat kalium, dimana kalium bermanfaat mencegah stroke dan jantung koroner. Sayuran dan buah berwarna kuning juga mampu membantu meningkatkan energi dan memusatkan konsentrasi.

Warna Merah
Warna merah muncul karena adanya zat likopen dan antosianin, dimana likopen mampu menghambat fungsi kemunduran fisik dan mental. Sedangkan antosianin mampu membantu mencegah infeksi dan kanker kandung kemih. Selain itu buah dan sayur berwarna merah juga dapat membantu melancarkan peredaran darah dan membangkitkan semangat.

Warna Jingga
Warna jingga pada buah dan sayur menandakan adanya kandungan betakarotin, dimana betakarotin mampu menghambat proses penuaan sel dalam tubuh. Betakarotin juga membantu meremajakan kembali sel - sel dalam tubuh yang sudah terlanjur tua.

No comments:

Post a Comment