- Gejala: lidah berwarna keunguan.
Kondisi ini bisa menandakan peredaran darah yang tidak lancar. Penyebabnya antara lain bisa karena stres kronis, atau sedang mengalami nyeri tubuh kronis.
Pengobatan: bisa diatasi dengan akupunktur, cupping, atau gua sha (teknik penyembuhan yang melibatkan pemeriksaan secara meraba) untuk memperlancar peredaran darah, detoksifikasi, dan membuat rileks otot-otot yang tegang. - Gejala: terdapat lapisan putih yang tebal
Menunjukkan masalah dengan pencernaan atau pola makan buruk.
Pengobatan: Akupunktur, moxibustion (proses pemanasan herbal, biasanya Artemisia, lebih dari titik akupunktur tertentu untuk menyehatkan dan memperkuat organ tubuh), dan perubahan pola makan seperti mengurangi makanan mentah, kedelai, susu, dan gula. - Gejala: memiliki lapisan kuning.
Menandakan panas tubuh yang berlebihan karena terlalu banyak mengonsumsi alkohol, makanan pedas, mengalami stres emosional dalam jangka panjang, atau akibat merokok.
Pengobatan: Akupunktur dan mengonsumsi ramuan pendingin temperatur tubuh, seperti peppermint, jelatang, ketumbar, dan dandelion hijau, yang ditambah berbagai ramuan Cina. - Gejala: bentuk lidah berlekuk-lekuk.
Menunjukkan kelelahan yang dapat menimbulkan kehilangan gairah, kekuatan memori menurun, dan mudah merasa kedinginan.
Pengobatan: Akupunktur, moxibustion, dan mengubah pola makan (perbanyak bahan makanan alami yang mudah dicerna, seperti labu, ubi jalar, dan wortel), dan konsumsi juga makanan menghangatkan, seperti bawang putih, jahe, bawang merah, daun bawang, dan kayu manis. - Gejala: Ujung lidah berwarna merah terang.
Menunjukkan stres, gelisah, cemas, dan sulit tidur.
Pengobatan: Akupunktur, teknik relaksasi, mengonsumsi herbal seperti gandum, lemon, lavender, dan St John's wort yang ditambah berbagai ramuan Cina.
Artikel | Berita | Tips | Refferensi | Jenis Penyakit | Kesehatan | Kecantikan | Pencegahan | Pengobatan | Hidup Sehat | Sensasi | Kesehatan Sex
Labels
- ARTIKEL
- BERITA
- Gangguan Hormon
- Gangguan Kesehatan
- Herbal
- Hidup Sehat
- Humor
- Ibu dan Anak
- Jenis Penyakit
- Kecantikan
- Kehamilan
- Khasiat
- Lain-Lain
- Motivasi Hidup
- Nutrition
- Nutrition-Metabolisme
- Pencegahan
- Pengobatan
- Pengobatan Alternatif
- Penyakit Darah
- Penyakit THT
- Peralatan Medis
- Psikologi
- Refferensi
- Rumah Tangga
- Sensasi Kesehatan
- Sex
- Tinggi Badan
- Tips Diet
Friday, April 9, 2010
MENDETEKSI PENYAKIT LEWAT BENTUK DAN WARNA LIDAH
Pernahkah memperhatikan warna dan bentuk lidah Anda? Ternyata, selain sebagai indera pengecap, lidah juga bisa memberikan sinyal ketika tubuh mengalami gangguan kesehatan. Warna dan bentuk yang tidak normal tersebut bisa menunjukkan kondisi kesehatan. Ahli akupuntur, Dr Vanda Huang mengungkapkan arti dari gejala tidak normal yang dideteksi lewat lidah, seperti yang dikutip dari shineyahoo.com.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment